Manfaat Buah Kelapa Muda

Buah Kelapa Muda Yang Memiliki Segudang Manfaat dan Khasiat Untuk Kesehatan.

Sebagian besar penduduk berdaerah tropis pasti mengenal tumbuhan multiguna ini. Mengapa disebut dengan tanaman multiguna? Karena tumbuhan kelapa mempunyai banyak manfaat mulai dari akar, batang, buah, maupun daun. 

Selain disebut dengan tanaman multiguna, tumbuhan kelapa juga disebut dengan ‘pohon kehidupan’.

Manfaat Buah Kelapa Muda

Buah kelapa memanglah buah yang multi guna, karena mulai Lapisan terluar dari kelapa yaitu sabut, tempurung hingga buahnya dapat di manfaat untuk kebutuhan, terutama manfaat buahnya yang memiliki khasiat untuk kesehatan.  Manfaat kesehatan yang terkandung pada buah kelapa adalah sebagai berikut:

1. Manfaat Tempurung Kelapa

a. Menjadi obat diabetes, Tempurung kelapa yang dibersihkan kemudian direbus di kuali yang terbuat dari tanah liat, direbus hingga air berkurang sepertiga dari sebelumnya, kemudian diminum 3 kali sehari dapat menjadi obat diabetes.

b. Menurunkan kolesterol, Tempurung kelapa yang sudah diolah dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Mengobati keracunan, Jika ada seseorang yang mengalami keracunan maka hal pertama yang dapat menjadi opsi pilihan adalah memakan tempurung kelapa yang sudah dibakar (arang).

c. Menjadi anti bisa hewan beracun, Salah satu manfaat tempurung kelapa ini adalah menjadi anti bisa dai hewan seperti ular, laba-laba, atau lebah. Harus dipanaskan dahulu ketika akan menghasilkan anti bisa hewan beracun.
Mencegah perkembangan penyakit, Tempurung kelapa juga bisa dijadikan untuk detoksifikasi, caranya diolah menjadi karbon aktif.

2. Daging buah

a. Menjaga kesehatan jantung, Lemak yang terkandung pada daging kelapa dapat meningkatkan kadar kolesterol baik HDL dan menurunkan kadar kolesterol jahat LDL.

b. Mengandung berbagai mineral, Daging kelapa dapat membantu memenuhi kebutuhan mineral harian. Di dalam daging kelapa terdapat mineral mangan, potasium, dan tembaga.

c. Kaya akan serat, Senyawa MCT dan serat dalam daging kelapa dapat membuat kenyang lebih lama dan kandungan serat yang ada dapat menjaga kesehatan pencernaan.

3. Air Kelapa

a. Menghilangkan dehidrasi, Kandungan elektrolit yang tinggi di dalam air kelapa dapat menggantikan cairan yang hilang ketika usai beraktivitas.

b. Meningkatkan energi, Air kelapa dapat meningkatkan kinerja hormon kelenjar tiroid, sehingga konsumen dapat merasakan tubuh lebih ber energi

c. Meningkatkan vitalitas pada pria dewasa, Dengan mengonsumsi air kelapa secara rutin dapat mengurangi nikotin dalam tubuh yang dapat mengurangi kesuburan pada pria.

d. Mengontrol tekanan darah, Penelitian yang dimuat di West Indian Medical Journal menjelaskan hasil observasi pada orang yang terkena darah tinggi dengan mengonsumsi air kelapa secara rutin dapat menurunkan rata-rata tekanan darah mereka.

e. Sebagai anti penyakit untuk ibu hamil dan janin, Asam laurat yang terkandung dalam air kelapa dapat melawan berbagai penyakit virus, jamur, dan bakteri. Sehingga cocok dikonsumsi ibu hamil.

f. Sebagai obat penyakit demam, Air kelapa dicampur madu dapat digunakan untuk opsi pengobatan pertama pada penyakit demam.

g. Mencegah terjadinya batu ginjal, Rebusan air kelapa dapat mencegah terjadinya kristalisasi endapan agar tidak menjadi batu ginjal

h. Mengobati campak, Saat terkena campak, sebaiknya meminum air kelapa karena dapat membuat proses pengeringan lebih cepat dan memberikan proses penyembuhan bagi penyakit campak

i. Mencegah penuaan dini, Kandungan lemak jenuh yang disebut likotin pada air kelapa sangat diperlukan bagi tubuh untuk proses legurasi dan pembentukan sel kulit. Kandungan zat itu yang menghambat terjadinya penuan pada kulit.

Itulah beberapa manfaat buah kelapa untuk kesehatan, semoga artikel manfaat buah kelapa ini bermanfaat. salam sehat !!.